Membuat Catatan Dengan Sticky Notes


Sebagai manusia, kita sering lupa, bahkan hal yang baru saja kita diingatkan biasanya juga sering dilupakan, apalagi kalau ada yang membuat kita sibuk. Untuk itu, bagi yang sering sibuk di depan komputer dengan hobi masing- masing, sebaiknya membuat catatan yang bisa disimpan di Desktop untuk mengingatkan hal- hal lain yang juga harus anda kerjakan. Untuk menyimpan catatan di Desktop adalah dengan menggunakan Sticky Notes. Cara membuat catatan di Desktop  dengan Sticky Notes adalah sebagai berikut:

1. Buka Search dan ketik Sticky Notes, lalu klik "Sticky Notes".


2. Selanjutnya buat catatan yang anda inginkan dalam Sticky Notes tentang hal- hal yang harus anda kerjakan pada waktu tertentu agar anda tidak lupa gara- gara keasyikan bermain komputer.


3. Anda bisa mengganti warna Sticky Notes dengan melakukan klik kanan dan memilih warna yang anda inginkan.


Semoga dengan membuat catatan yang terpajang di Desktop komputer dengan Sticky Notes, anda tidak lupa lagi hal- hal yang harus anda kerjakan.

0 Response to "Membuat Catatan Dengan Sticky Notes"

Post a Comment