Cara Merawat Komputer

Sebelum terjadi apa- apa dengan komputer anda, sebaiknya anda merawat komputer dengan baik, karena mencegah adalah lebih baik daripada mengobati. Ada beberapa cara merawat komputer yang bisa anda lakukan:

1. Back-up, yaitu anda membuat salinan dari file- file dalam komputer anda, termasuk file sistem yang bisa anda gunakan sebagai 'Restore Point' jika sewaktu- waktu sistem anda bermasalah. Pada Windows 7 anda bisa melakukan back-up dengan klik 'Start' kemudian klik 'Computer', kemudian klik kanan 'Computer' dan pilih 'Properties', pada window yang muncul klik 'Tools', kemudian klik 'Back up now'. Ada juga software seperti Norton Ghost dan Genie Backup Manager Home yang bisa digunakan untuk melakukan back-up.

2. Update, yaitu anda men-download apa- apa yang terbaru yang dikeluarkan oleh pengembang software yang anda gunakan dan juga driver yang dikeluarkan oleh produsen hardware komputer anda. Update secara berkala dikeluarkan untuk jaminan keamanan dan kapabilitas software dan hardware.

3. Kebersihan, yaitu membersihkan debu- debu di dalam dan di luar komputer, merapikan folder dan file dalam sistem komputer anda, membuang software yang tidak diperlukan dan menghapus file- file yang tidak berguna. Untuk membersihkan file- file yang tidak berguna, anda bisa gunakan Disk Cleanup yang berada dalam System Tools atau bisa juga menggunakan Clean Master for PC.


4. Supaya komputer, terutama laptop anda bisa tahan lama, anda juga sebaiknya menggunakan fitur Hibernate jika anda ingin meninggalkan laptop anda untuk sementara. Jangan biarkan laptop anda menyala terus sementara tidak digunakan. Dengan Hibernate, anda bisa memperpanjang masa pakai hardware laptop anda dan anda juga bisa dengan cepat langsung mengoperasikan komputer.

0 Response to "Cara Merawat Komputer"

Post a Comment