Cara Upgrade Windows XP, Vista Dan 7 ke Windows 8.1

Windows 8.1 telah keluar sebagai update gratis bagi pengguna Windows 8 dan bisa didownload melalui Windows Store, lihat Cara Update Windows 8 Ke Windows 8.1. Tapi bagaimana dengan para pengguna Windows XP, Vista, dan 7 yang ingin melakukan upgrade?. Cara upgrade Windows XP, Vista , dan 7 ke Windows 8.1 adalah sebagai berikut:

1. Untuk pengguna Windows 7.
Pengguna Windows 7 bisa langsung upgrade ke Windows 8.1 dengan catatan hanya bisa menyimpan file dan pengaturan, sedangkan aplikasi atau software akan hilang. Jika anda ingin tetap mempertahankan software atau aplikasi, maka anda bisa upgrade dulu ke Windows 8, kemudian dari Windows 8 melakukan update ke Windows 8.1 dengan gratis. Anda bisa menggunakan Windows 8.1 Upgrade Assistant untuk melakukan proses upgrade sekaligus melihat laporan compatibility.

2. Untuk pengguna Windows XP dan Vista.
Pengguna Windows XP dan Vista bisa menggunakan Windows 8 Upgrade Assistant untuk mengetahui apakah komputer yang digunakan memiliki spesifikasi untuk melakukan upgrade ke Windows 8.1, karena spesifikasi Windows 8 hampir sama dengan Windows 8.1. Selanjutnya anda bisa upgrade ke Windows 8 Pro dengan syarat Windows Vista terinstal Service Pack 1 dan Windows XP memiliki Service Pack 3. Dari Windows 8 Pro, anda bisa melakukan update secara gratis ke Windows 8.1.

Selain cara di atas, anda juga bisa saja langsung membeli eceran DVD dan lisensi Windows 8.1 kemudian melakukan clean install.

Demikianlah cara yang bisa anda lakukan untuk melakukan upgrade ke Windows 8.1 bagi pengguna Windows XP, Vista dan Windows 7.

Semoga Bermanfaat. Wassalam.

2 Responses to "Cara Upgrade Windows XP, Vista Dan 7 ke Windows 8.1"