Mengenal Internet


Internet adalah sistem global yang saling menghubungkan jaringan komputer dengan menggunakan Internet Protocol (TCP/IP) yang melayani milyaran user di seluruh dunia. Ia merupakan jaringan dari beberapa jaringan yang terdiri dari jutaan jaringan pribadi, umum, akademis, bisnis dan pemerintah, mulai dari tingkat lokal sampai internasional yang saling berhubungan melalui berbagai teknologi networking.

Internet tidak dikendalikan dari satu titik sentral, tapi didesain secara desentralisai. Tiap- tiap komputer yang terhubung dengan internet atau host adalah independen, operatornya bebas memilih layanan internet yang akan digunakan dan layanan lokal mana yang akan muncul pada masyarakat global internet.

Ada banyak cara untuk mengakses internet. Kebanyakan layanan online menawarkan akses ke beberapa layanan internet. Juga memungkinkan untuk mengakses internet melalui Internet Service Provider.

Tidak seorang pun atau satu organisasi yang merupakan pemilik dari internet. Internet bisa beroperasi dengan adanya infrastuktur fisik yang menghubungkan satu jaringan dengan jaringan lainnya.


0 Response to "Mengenal Internet"

Post a Comment