Cara Mengganti Nama/Icon USB Drive

Jika anda bosan dengan tampilan nama dan icon USB drive anda, atau sekedar ingin memberi identitas unik agar dengan cepat dapat mengetahui USB Flash Disk anda, maka ada cara yang bisa dilakukan untuk mengganti nama dan icon USB drive. Sebelum anda mulai, download dulu icon dari iconfactory.com, yang nantinya anda gunakan sebagai icon USB drive anda. Sekarang kita mulai:

1. Periksa dulu isi USB Flash Disk anda, kalau ada file autorun, hapus dan anda akan buat yang baru.
2. Dalam "Control Panel" klik "Folder Options", lalu klik tab "View" dan beri tanda dalam lingkaran "Show hidden folders,files or drives", kemudian klik "Apply" > "OK".
3. Buka Notepad dan ketik:
    [autorun]
    Label=Removable Disk
kemudian Save sebagai "All Files" dengan nama AUTORUN.INF dalam root USB Flash Disk anda, bukan di dalam folder.
4. Klik kanan AUTORUN.INF dan pilih "Properties", hilangkan tanda centang dalam kotak "Read only", kemudian klik "Apply" > "OK".
5. Copy file icon anda ke root USB Flash Disk.
6. Buka file AUTORUN.INF dan edit:
    [autorun]
    Label=Masukkan nama yang anda inginkan sebagai nama USB drive
    Icon=nama icon.ico
7. Setelah melakukan edit, Save dan cabut USB Flash Disk anda, kemudian masukkan lagi, maka anda akan lihat nama dan icon telah berubah sesuai dengan nama dan icon yang anda inginkan.

0 Response to "Cara Mengganti Nama/Icon USB Drive"

Post a Comment