Cara Blokir Nama Network Wireless

Jika komputer anda memiliki Network Adapter Wireless, maka komputer anda bisa membaca semua nama Network atau SSID wireless yang berada dalam jangkauan. Meskipun anda tidak bisa terhubung dengan Network Wireless tersebut karena masalah password yang anda tidak ketahui, tapi tetap saja selalu tampil dalam jika anda membuka daftar nama Network Wireless. Jika terlalu banyak nama Network Wireless yang muncul, tapi anda tidak bisa menggunakannya, maka sebaiknya anda blokir saja sebagian agar tidak muncul dalam daftar nama Network Wireless komputer anda. Cara blokir nama Network Wireless atau SSID adalah sebagai berikut:


1. Buka Command Prompt  sebagai Administrator dan ketik perintah netsh wlan add filter permission=block ssid="fayyaz 10" networktype=infrastructure, lalu tekan ENTER. Seperti yang anda lihat dalam image di atas, saya melakukan blokir nama Network Wireless "fayyaz 10".


2. Setelah anda melakukan hal tersebut di atas, maka nama Network Wireless atau SSID yang telah anda blokir tidak muncul lagi.


3. Jika sewaktu- waktu anda ingin menghapus blokir pada nama Network Wireless, maka anda bisa menggunakan perintah netsh wlan delete filter permission=block ssid="fayyaz 10" networktype=infrastructure. Jangan lupa mengganti nama Network Wireless atau SSID sesuai dengan nama Network Wireless yang muncul dalam komputer anda.

2 Responses to "Cara Blokir Nama Network Wireless"

  1. Kak says mengalami masalah pada WiFi laptop. sudah says coba perbaiki lewat troubleshooting tapi. Tetap saja tidak bisa. saya restore pun jug a tetap tidak bisa mendeteksi WiFi sama sekali. Mohon bantuanya

    ReplyDelete