Solusi Masalah "Program Is Not Responding"

Program is not Responding adalah masalah yang seringkali muncul dalam Windows. Masalah seperti ini muncul karena program tersebut berinteraksi lebih lambat dari biasanya dengan Windows yang disebabkan adanya masalah dengan program tersebut. Jika masalah seperti ini muncul, anda bisa menunggu sampai program tersebut berfungsi kembali, atau anda bisa menutup program tersebut melalui Task Manager, lihat Cara Menutup Program Yang Not Responding. Tapi solusi masalah Program is not Resonding seperti ini sebaiknya adalah dengan membuat shortcut untuk menutup program- program yang "Not Responding", sehingga anda tidak selalu harus membuka Task Manager jika masalah seperti ini muncul lagi, anda hanya klik shortcut tersebut. Cara membuat shortcut untuk menutup program yang "Not Responding adalah sebagai berikut:

1. Klik kanan area pada Desktop, pilih "New" > "Shortcut".


2. Selanjutnya dalam kolom Create Shortcut, ketik taskkill /F /FI "STATUS eq NOT RESPONDING", lalu klik "Next".


3. Selanjutnya beri nama shortcut tersebut sesuai yang anda inginkan, lalu klik "Finish".


Demikianlah cara membuat shorcut yang bisa menjadi solusi yang baik untuk menutup program- program yang Not Responding. Anda bisa mengganti icon tersebut dengan membuka Properties shortcut dan memilih "Change Icon".


Semoga bermanfaat.

0 Response to "Solusi Masalah "Program Is Not Responding""

Post a Comment