Tes Hardware Dengan BurnInTest

Jika anda telah menggunakan komputer anda dalam waktu yang lama, atau anda merakit sebuah komputer, maka sebaiknya anda melakukan tes pada hardware komputer anda. Hal ini sebaiknya dilakukan untuk menghindari adanya hardware yang gagal atau failed. BurnInTest adalah tool yang bisa anda gunakan untuk menjalankan tes hardware. BurnInTest bisa melakukan tes pada hardware seperti CPU, Hard Disk, Solid State Drive, RAM, Optical Drive, Sound Card, Graphic Card, Network Port dan Printer. Cara melakukan tes hardware dengan BurnInTest adalah sebagai berikut:

1. Buka BurnInTest dan klik "Test", lalu pilih "Start Test Run".


2. Selanjutnya klik "OK" ketika muncul window "Getting ready to run Burn in tests".


3. Selanjutnya BurnInTest akan melakukan tes pada semua hardware yang terhubung dengan komputer.


4. Tunggu sampai BurnInTest selesai melakukan tes pada semua hardware. Pada komputer saya, Optical Drive tidak pass terhadap tes yang dilakukan, terdapat "Errors" sehingga result atau hasil yang didapat oleh komputer saya adalah "FAIL".


5. Tapi hardware lainnya pass atau "No errors", sehingga yang harus saya ganti atau perbaiki hanya Optical Drive.


Demikianlah cara menjalankan tes hardware dengan menggunakan BurnInTest. Semoga bermanfaat. Wassalam.

0 Response to "Tes Hardware Dengan BurnInTest"

Post a Comment