Membuat Shortcut Windows Defender Windows 8


Jika anda menggunakan Windows Defender sebagai aplikasi security dalam Windows 8, maka untuk mengaksesnya dengan mudah, sebaiknya anda membuat shorcut di Desktop. Cara membuat shortcut Windows Defender Windows 8 adalah sebagai berikut:

1. Klik kanan area kosong pada Desktop dan pilih "New" > "Shortcut".


2. Selanjutnya ketik %ProgramFiles%\Windows Defender\MSASCui.exe dalam kolom "Type the location of the item", kemudian klik "Next".


3. Kemudian beri nama, misalnya Windows Defender dalam kolom "Type a name of this shortcut", lalu klik "Finish".


 4. Maka anda akan bisa melihat shortcut Windows Defender pada Desktop seperti gambar berikut.





0 Response to "Membuat Shortcut Windows Defender Windows 8"

Post a Comment