Periksa Keamanan Komputer Dengan System Explorer


Jika anda sering browsing internet, melakukan download dan instal software, atau sering memasukkan USB Flash Disk dari teman, atau anda melihat ada gelagat yang mencurigakan dengan komputer anda, maka tidak ada salahnya anda melakukan pemeriksaan keamanan atau security terhadap komputer anda. Anda bisa periksa keamanan komputer dengan System Explorer seperti berikut ini:

1. Download dan instal System Explorer.

2. System Explorer adalah software yang bisa melakukan pemeriksaan keamanan terhadap proses yang berjalan dalam sistem komputer melalui Online Security Database. Setelah anda instal, klik "Start Security Check".


3. Jika anda perhatikan prosesnya, anda bisa melihat "Analyzing data by server" yang berarti file yang di-scan di-analisa secara online.


4. Setelah proses scan dan analisa selesai, anda akan diberi laporan tentang hasil analisa. Jika anda ingin mengetahui lebih lanjut, klik "See the result of security check".



5. Anda juga bisa klik kanan proses yang anda tidak kenal dan memilih opsi "File details".


6. Selanjutnya klik "Show File Reviews" atau "VirusTotal.com" untuk mengetahui secara lebih detail.

0 Response to "Periksa Keamanan Komputer Dengan System Explorer"

Post a Comment