Cara Login Windows 8 Tanpa Password


Menggunakan password untuk login ke komputer adalah untuk alasan keamanan, agar orang lain tidak bisa membuka komputer tanpa sepengetahuan yang punya komputer. Namun banyak juga yang tidak mau repot tiap login harus mengetikkan password. Bagi yang ingin login pada Windows 8 tanpa password, anda bisa tidak mengaktifkan fitur ini, agar tiap anda login tidak harus repot lagi mengetikkan password.

Caranya tekan tombol Logo Windows + R untuk memunculkan Run:


 lalu ketik netplwiz untuk memunculkan Users Account:


Hilangkan tanda dalam kotak kecil di samping 'Users must enter a user name and password to use this computer', kemudian klik Apply:


Masukkan user name dan password, langsung klik OK. Maka setelah anda restart, anda tidak tidak akan diminta lagi untuk memasukkan password saat login.

0 Response to "Cara Login Windows 8 Tanpa Password"

Post a Comment